Thursday, August 4, 2011

Nih TIPS Menangani Retak Pada Dinding

retak rambut

retak struktural

Sebelum berusaha memperbaiki dinding, coba periksa dahulu jenis "luka" apa yang sedang melanda dinding rumah kita, sehingga "obat"nya pun bisa kita pilih yang manjur.
Menurut Dr. Ing. Ir. Henki W Ashadi (kepala laboratorium beton UI), retak itu ada 2 jenis yaitu retak struktural dan retak non struktural. Keduanya berbeda, penyebab berbeda dan obatnya pun berbeda...

Sekarang mari kita bedakan cirinya!
Retak Struktural
Penyebab utama retak struktural adalah pergeseran kolom dan pondasi yang meyokong dinding. Ketika pondasi atau kolom bergeser mau tidak mau akan mengakibat dinding bergerak tertarik kesana-kesini dan lama-lama akan mengakibatkan dinding robek
Pergeseran atau penurunan kolom dan pondasi bisa diakibatkan oleh dua hal: getaran dan kondisi tanah yang labil. Getaran bisa disebabkan oleh: gempa, penggalian besar2an, pekerjaan pondasi tiang pancang, atau bisa juga lokasi rumah yang berada di tepi jalan yang di lalui kendaraan berat
Nah Sekarang kita perbaiki retak strukturalnya...
Sebelum memperbaiki dinding yang retak, perbaiki dulu pondasi dan kolom dengan melakukan sistem injeksi, yaitu memberikan batu kapur, semen dan pasir di sekeliling dan bawah pondasi.
Setelah penyebab selesai diperbaiki, baru kita tangani dinding yang retak
Cara pertama. Membobok Tembok. Sebaiknya selebar apapun retak mesti ditangani dengan membobok dinding di sekitar retakan lalu memasang lagi bata dan semen. Dengan melakukan hal ini pekerjaan jauh lebih mudah dan dampaknya lebih baik dari pada menggunakan besi yang ditanam di tembok. Saran: menggunankan semen instan yang sudah menggunakan aditif karena lebih elastis.
Cara Kedua Menggunakan steples Seperti kertas robek yang di steples kita juga bisa mengaplikasikan cara ini ke dinding yang retak. Caranya:
1. Bongkar plesteran dan lubangi bata di sekitar retakan
2. Beri campuran adukan semen dan pasir pada lubang tersebut
3. Bila perlu, pasang juga besi tulangan dia 8 mm dan panjang 30 cm utk setiap 10 lapis bata. Tulangan dipasang tegak lurus terhadap garis retakan, setelah itu tutup kembali lubang dengan campuran adukan semen dan pasir.

Retak Non Struktural (Retak Rambut)
Walau tidak membahayakan, namun retak rambut cukup mengganggu penampilan rumah. Penyebabnya ada beberapa macam:
1. Perbedaan muai susut. Di dalam dinding ada beberapa material yang terkandung di dalamnya, ada batu bata/batako/bata ringan, adukan spesi, plesteran dan acian, karena masing-masing memiliki muai dan susut berbeda maka akan memicu keretakan
2. Kelembaban tidak dijaga. Sebenarnya masih berkaitan dengan perbedaan muai susut. Apabila pada saat membangun pada musim kemarau, si tukang lupa melembabkan acian-misalnya dengan menutupi dengan karung basah-keretakan dapat terjadi. Kenapa? karena dinding bagian dalam belum kering seluruhnya, sementara bagian luar sudah kering lebih dahulu karena terkena matahari. Perubahan yang cepat ini mengakibatkan keretakan
3. Komposisi bahan kurang tepat. Masing-masing bahan dinding, entah itu bata merah, batako atau bata ringan memiliki karakteristik sendiri. Karena itu bahan perekatnya harus khusus agar antara plesteran dan bata lebih nempel.

Ayo sekarang kita tambal Retak Rambutnya!
1. Campurkan air ke dalam bahan penambah retak (crack filler) sesuai dengan takaran yg ditentukan. Aduk rata
2. Retak dinding harus dikerok dulu, agar adukan dapat menutup tepat di sumber retak.
3. Oleskan adukan ini sepanjang retakan, ratakan dengan kape. Setelah itu dinding dapat di cat ulang
Nah setelah mengetahui penyebabnya jadi mudahkan? Selamat mencoba, jangan lupa untuk tetap bertanya kepada yang ahli agar hasil lebih maksimal.

Berhubung waktu shalat Jum'at sudah dekat, saya undur diri terlebih dahulu.

Wassalamu alaykum
MZ Omar, ST
http://m-zulpakaromar.blogspot.com

Konsultasi Arsitektur: Langkah-Langkah Memilih Kontraktor










Assalamu alaykum netters....

Membangun rumah idaman adalah impian banyak orang. Disain sudah terbayang,
dana sudah siap, lalu terkadang sebuah proyek perbaikan rumah justru membuat
kita stress. Kenapa? Memilih kontraktor atau tukang dalam melakukan perbaikan
rumah terkadang memerlukan ketelitian. Berhati-hatilah dalam memilih
kontraktor. Kuncinya adalah dengan melakukan cek dan ricek sebelum Anda memilih
kontraktor dan mengeluarkan biaya-biaya.

Berikut langkah-langkah yang dapat diambil:

Langkah 1

Tanyakan dan Periksa kepada teman-teman yang telah melakukan pekerjaan yang mirip
dengan pekerjaan yang Anda inginkan. Lihat.. bagaimana, apakah mereka puas
dengan kerja kontraktor. Jika Anda tidak mempunyai  teman yang memiliki referensi, Anda harus mencarinya
di iklan majalah, koran atau Yellow Pages lokal. (atau hubungi kami)

Langkah 2

Hubungi kontraktor yang anda pilih, mintalah referensi proyek yang sudah pernah
diselesaikan, dapatkan referensinya

Langkah 3

Panggil kontraktor yang anda pilih untuk melakukan survei dan mendapatkan
data-data pekerjaan apa saja yang akan dilakukan, jika mungkin, panggil
beberapa kontraktor. Lalu mintalah mereka untuk memberikan penawaran, INGAT
yang termurah belum tentu yang terbaik.





Langkah 4

 Pilih tawaran terbaik. Tawaran terbaik
tidak selalu yang terendah, karena kualitas bahan mungkin berbeda. Periksa
proposal hati-hati.

Langkah 5

Jika perlu lakukan verifikasi apakah kontraktor yang Anda pilih adalah yang
memiliki ijin usaha konstruksi bersertifikat.

Langkah 6

Baca kontrak dengan seksama. Pastikan bahwa kontraktor memasukan semua hak dan
kewajiban kedua belah pihak. Bertanya tentang apapun yang tidak anda mengerti,
dan jangan malu meminta perubahan kontrak. Anda adalah pelanggan.

Langkah 7

Pastikan kontrak daftar spesifik dari pekerjaan Anda. Nama-nama merek
Daftar persediaan, jenis dan kuantitas barang yang akan dipasang, dll begitu
juga dengan pekerjaan –pekerjaan yang di sub kontrakan . Sertakan pembersihan
dan pembuangan puing-puing bangunan dalam kontrak.


Langkah 8

Pastikan bahwa kontraktor memperoleh izin apapun bangunan yang diperlukan. Untuk
bangunan dalam luasan tertentu di butuhkan IMB (Ijin Mendirikan Bangunan).
Jangan sampai proyek anda terhenti karena tidak memiliki IMB

Langkah  9

Setelah Anda puas dengan kontrak, menandatangani dan memberikan uang muka (DP)
kepada pihak kontraktor. Pastikan anda mendapatkan tanda terima.

Langkah 10

Sistim pembayaran biasanya bertahap sesuai dengan kesepakatan, mintalah
detail progress pekerjaan sehingga pembayaran dilakukan sesuai dengan termin
yang disepakati

Nah netters, satu hal yang penting juga harus diperhatikan adalah
pentingnya komunikasi dan pengawasan progres pekerjaan. Buatlah jadwal rutin
dengan pihak arsitek, kontraktor dan anda sendiri untuk melakukan pengecekan
sejauh mana proyek sudah berjalan. Ingat! Catatlah semuanya dalam sebuah
notulensi dan tanda tangani bersama, sehingga menjadi bagian dari kontrak anda.

Nah dengan begitu bukankah membangun rumah impian menjadi lebih mudah?

Selamat berjuang, semoga rumah anda segera terwujud!

Untuk Membangun Rumah Anda Hubungi mzomarst@gmail.com or 08129666540

Wassalamu alaykum