Deliberate Practice Bagiku
Menurut banyak literatur yang saya baca, bila kita ingin menjadi orang yangahli di bidangnya memerlukan waktu sepuluh ribu jam latihan (jam terbang).Namun latihannya bukan hanya sekedar latihan yang berulang akan tetapi latihandengan intensitas yang terus meningkat, istilah kerennya deliberatepractice. Bila kita ingin mencapai angka sepuluh ribu jam lakukanlah deliberatepractice secara bertahap, 3 jam per hari. Bila Anda konsisten lakukan ini maka 10 tahun yangakan datang Anda sudah menjadi ahli di bidang yang Anda tekuni
Apabila kita melakukan pekerjaanrutin yang berulang tidak termasuk deliberate practice. Makanyaorang yang punya pengalaman kerja lebih dari 10 tahun belum tentu menjadi ahli.Mengapa? karena dia melakukan pekerjaan yang berulang. Boleh jadi sebenarnyadia melakukan pekerjaan hanya satu tahun dan diulang-ulang selama 10 tahun. Walausudah menghabiskan waktu lebih dari 10 ribu jam bekerja, orang seperti initidak akan menjadi ahli karena dia tidak melakukan deliberate practice.
Sebagai seorang trainer atauinspirator sayapun harus melakukan deliberate practice. Alhamdulillah, pekanini adalah pekan deliberate practice bagi saya. Hari Senin, 27 Juli 2009 sayaharus memberikan training di H.M. Sampoerna yang sekarang sudah diambil alihPhilip Moris dengan level peserta yang berbeda, dari lulusan SD hingga S-2,dari sopir hingga manajer. Supaya lebih mengena, terkadang saya menggunakanbahasa Jawa. Kadang khawatir bahasa saya terlalu tinggi dan terkadangjuga khawatir bahasa saya terlalu katrok. Sungguh hari yang menantangdan mengasyikkan di Pandaan-Pasuruan ketika itu.
Rabu, 29 Juli saya harus memberikantraining kepada delegasi dari enam negara Afrika di Yogyakarta. Bersama MasIndrawan Nugroho dan pak Houtman Z Arifin saya harus berbagi ilmu dengan bahasaInggris. Wah, deg-degan juga karena sudah empat tahun lebih saya tidakpresentasi dengan bahasanya David Beckam ini. Beruntung saya punya tim yangsolid yang telah menyiapkan segala sesuatunya dengan baik. Terima kasih teh Ai,mbak Odeng dan Mas Fajar.
Tanggal 30-31 Juli saya juga akanmenuangkan ilmu, pengalaman dan pengamatan saya dalam memberikan training untukdisebarluaskan kepada trainer-trainer lain. Di luar dugaan Training forTrainer yang saya beri tema : Indonesia Inspiring Movement. Jadilah Gardu EPOSSuksesMulia sudah penuh sebelum waktu pendaftaran ditutup. Tantangan baru buatsaya, karena berkumpul banyak trainer yang sudah berpengalaman maupun yangsedang berupaya memperbanyak jam terbang.
Menyiapkan acara itu benar-benarmenambah jam terbang deliberate practice saya.
Usai memberikan TFT, maka pada tanggal 01 Agustus di hotel SaphireYogyakarta saya akan tampil di Workshop Inspiratif; Tuhan Inilah ProposalHidupku pukul 09.00-12.00. Ini juga moment melakukan deliberatepractice karena saya akan melakukan workshop ini berbeda dengan workshopyang sudah saya lakukan di berbagai kotasebelumnya. Acara ini terbuka untuk umum. Bagi yang ingin hadir bisamenghubungi mas Zaenudin di 0813-9-20-60-90-2.
Pandaan dan Yogyakarta adalah moment deliberatepractice pekan ini buat saya. Akankah ini mendekatkan saya pada angka 10ribu jam? Semoga.
Salam SuksesMulia
Jamil Azzaini
Tulisan lain bisadiunduh di blog pribadi saya http://jamil.niriah.com
No comments:
Post a Comment